Blogger Template by Blogcrowds.

Harry Potter (Daniel Radcliffe) nyaris dikeluarkan dari Hogwarts karena menggunakan sihir di depan muggles. Padahal, hal itu terpaksa dilakukan Harry, ketika ia dan Dudley tiba-tiba diserang Dementor. Harry pun mengeluarkan mantra ‘perfecto patronum’. Dudley jadi ‘bego’ mendadak dan Harry mendapatkan ‘howler’ dari Kementerian Sihir. Harry pun harus diadili di Kementerian Sihir. Untung aja, ada Dumbledore yang jadi pembela Harry, maka Harry lolos dari hukuman.

Malam hari, Harry yang setiap tidur selalu diganggu mimpi buruk sejak kematian Cedric Diggory, dijemput oleh Profesor Moody dan teman-temannya. Harry diajak ke sebuah rumah yang ternyata adalah rumah Sirius Black yang jadi markas besar The Order of Phoenix, sebuah perkumpulan yang terdiri dari orang-orang yang melawan Voldemort.

Tahun ajaran baru ditandai juga dengan kedatangan guru baru untuk Pertahanan Terhadap Ilmu Hitam, yaitu Dolores Umbridge (Imelda Staunton), yang merupakan salah satu anggota di Kementerian Sihir. Ternyata, Kementerian Sihir mulai ‘campur tangan’ dalam urusan pendidikan di Hogwarts, karena mereka di sana tidak percaya dengan kembalinya Voldemort.

Kedatangan Ms. Umbridge ternyata tidak disukai oleh para murid, karena sejak kedatangannya banyak peraturan-peraturan aneh dan gak masuk akal yang dikeluarkannya, apalagi setelah Ms. Umbridge diangkat sebagai pengawas dan kemudian akhirnya sebagai kepala sekolah menggantikan Profesor Dumbledore (Michael Gambon). Ms. Umbridge melakukan interview terhadap sejumlah guru, dan yang gak memenuhi syarat dikeluarkan, seperti halnya Ms. Trelawney (Emma Thompson).

Merasa tidak mendapatkan ilmu yang diharapkan dalam pelajaran Dark Arts, Hermoine (Emma Watson) dan Ron Weasley (Ruppert Grint) membujuk Harry untuk memberi pelajaran dalam pertahanan Ilmu Hitam. Ternyata peminatnya banyak. Mereka belajar di ruang rahasia yang secara kebetulan ditemukan Neville Longbottom (Matthew Lewis). Untuk menyamarkan nama Dark Arts, disingkatlah jadi D. A. yang bisa berarti Dumbledore’s Army.

Ms. Umbridge curiga dan meminta sejumlah murid untuk bergabung dalam tim pengawas dengan iming-iming nilai tambah. Tapi, hal itu tidak menyurutkan semangat para D.A.

Selain urusan D. A, Harry mulai berani berdekatan dengan Cho Chang (Katie Leung)… Ehmm.. Ehmmm.. ternyata Harry udah gede…

Masih dihantui mimpi buruk, Harry ternyata dapat melihat kejadian buruk yang bakal menimpa orang-orang terdekatnya. Ternyata, akibat pertemuan terakhir, bertambah lagi kekuatan Voldemort yang tersalurkan ke Harry, yaitu bisa membaca pikiran. Maka, Harry pun harus belajar dengan Profesor Snape agar bisa mengunci pikirannya biar gak mudah dibaca sama Voldemort.

Buat yang udah baca buku Harry Potter, pastinya udah tau lah, ending-nya gimana. Dibanding dengan film-film terdahulu, durasi film yang ini lebih pendek. Yang pasti, cerita Harry Potter semakin ‘gelap’. Harry jarang banget senyum dan becanda. Untung ada Ron dan juga si Kembar Weasley yang bikin segar.

0 comments:

Newer Post Older Post Home