Blogger Template by Blogcrowds.

The Last Mimzy (2007)

Melewati musim panas, keluarga Wilder menghabiskan liburan mereka di sebuah rumah pondok di sebuah pulau. Noah (Chris O’Neil) yang sempat malas-malasan dan Emma (Rhiannon Leigh Wryn) cukup antusias dengan liburan kali ini.

Ketika sedang bermain-main di tepi laut, Emma melihat sebuah kotak terapung di air. Ia minta Noah untuk mengambilnya. Mereka pun membuka kotak yang berbentuk aneh itu dan semakin heran dengan apa yang mereka lihat dalam kotak itu. Di dalam kotak itu ada sebuah lempeng kaca dengan garis-garis tidak beraturan berwarna hijau. Tapi, anehnya, ketika ibu mereka melihat kaca itu, di mata ibu mereka tidak lebih dari sebuah batu.

Mereka berdua menyembunyikan kotak itu di bawah tempat tidur. Tapi, di malam hari, Emma tidak bisa tidur. Ia mengambil kotak itu dan membukanya. Ternyata, ada benda-benda lain yang ada di dalam kotak itu, termasuk sebuah boneka kelinci, sebuah batu aneh dan sebuah kerang. Boneka kelinci itu bergumam dalam bahasa aneh yang ternyata dimengerti Emma. Boneka itu bilang namanya Mimzy. Noah dan Emma sempat berebut batu yang ada dalam kotak itu. Batu itupun terjatuh dan akhirnya pecah.

Sejak ada benda tersebut, mereka berdua merasakan sesuatu yang aneh dalam diri mereka. Misalnya, Noah bisa mendengar suara-suara yang tidak mungkin didengar oleh telinga biasa, seperti suara gerakan sayap kupu-kupu. Emma bisa memutar batu-batu aneh itu dan membuatnya melayang di udara.

Di sekolah, perubahan kemampuan Noah menarik perhatian guru science-nya, Larry (Rainn Wilson). Di bukunya, Noah menggambar symbol-simbol aneh, yang oleh tunangan Larry, Naomi (Kathyn Hahn), diartikan sebagai tanda anak yang punya kemampuan luar biasa.

Tapi, orang tua Noah dan Emma sama sekali tidak ingin anaknya jadi tidak ‘normal’. Apalagi, sampai ketidaknormalan mereka berdua membuat satu keluarga ini ditangkap oleh FBI. Karena pada satu malam, ketika Noah sedang bermain-main dengan temuannya itu, secara tidak sengaja terjadi getaran hebat yang mengakibatkan satu kota mati lampu. Departemen Pertahanan mencari tahu penyebab black out itu. Keluarga Wilder dibawa ke sebuah tempat untuk dilakukan penyelidikan yang lebih mendalam.

Tapi, sebenarnya, siapakah atau apakah Mimzy itu? Ternyata si kelinci imut ini datang dari ‘masa depan’. Di mana ilmuwan di masa depan melakukan sebuah penelitian tentang evolusi. Sebelum Mimzy yang ditemukan Emma ini, sudah ada Mimzy-Mimzy lain yang datang, tapi tidak ada yang pernah bisa kembali ke masa depan. Mimzy terakhir ini lah harapan dari masa depan.

Sebuah film keluarga bertema science-fiction yang sangat menarik. Gak perlu terlalu banyak makhluk aneh, tapi sangat memancing rasa ingin tahu.

0 comments:

Newer Post Older Post Home